CT scan abdomen kontras lengkap pertamaku



Akhirnya jadwal sudah ditetapkan untuk CT scan abdomen lengkap dgn kontras ^^
duuhh…penasaran apa sih CT scan ini ? karena pemeriksaan dgn kontras ini untuk pertama kalinya buatku. Searching dan mencari tahu pada om gogel…hasilnya ada sedikit khawatir,sedikit saja ^_* (teringat pesan dokter lebih baik tanya saya jgn asal browsing) hehe…:p besok saya tanya lagi sm anda dok.. 🙂

Bukan karena proses pemeriksaannya tapi efek yg ternyata ada bila CT scan menggunakan kontras ini,apa sih media kontras ini ? ternyata memasukan cairan ke dalam tubuh kita bisa oral atau di masukan lewat intravena atau arteri.
nah efek dari media kontras ini yang menimbulkan efek tekanan darah meningkat, sensasi rasa panas dan panas), Ion charge (perubahan EEG, gangguan neurologis, bradikardia) dan kemotoksisitas (menyebabkan muntah, nausea, reaksi alergi, broncospasme, dan reaksi anafilaktik),rasa nyeri,kerusakan otak dan ginjal. belum lagi CT scan ini menggunakan sinar X ray yang tentu saja pasti ada efek sampingnya.

Ini bukan proses pemeriksan medis pertama yang aku jalani,dari USG,papsmear,pemeriksaan jantung,kolonoskopi,segala macam pemeriksaan darah/lab,bahkan operasi dan khemotheraphy….sudah pernah aku jalani.
Tlah kutitipkan semua kekhawatiran,rasa sakit,sedih,gelisah…pada Dia Sang pemilik.
Begitu juga dengan hasil dari pemeriksaan ini nanti,…aku berserah sepenuhnya pada Dia.

Dan ternyata….ckckck,muahal sekali untuk pemeriksaan CT Scan abdomen lengkap dgn kontras ini @_@….. bisa sampe 8,5 juta
Kalo buat jalan-jalan dan shoping kan lumayan ckckck….. 😦

Semalam udah buat janji dengan bagian radiologi salah satu RS swasta yg selama ini menjadi tempatku berobat,belum tanya soal lain2nya..pihak RS sudah langsung mendaratkan pertanyaan “ibu udah tahukan berapa biayanya ? ” hemmm….tentu saja belum,yang saya tahu cuma muahal saja :p
Semoga semuanya dimudahkan,sebelumnya saya juga harus memeriksakan kadar ureum kreatin dalam darah saya dulu di lab untuk persiapan CT scan ini.

Apa yang saya rasakan…? biasa saja… sudah saya ikhlaskan ini adalah proses hidup yang harus saya jalani. Bukankah no body perfect…? no life perfect….apapun hasilnya nanti saya tetap akan menerimanya dengan senyuman termanis saya ^^
Syukur-syukur jika ini hanya kekhawatiran berlebihan saja dari dokter yang menangani saya 8 tahun ini 🙂

Buatku hidup hanya menjalani semua ketetapanNya,berusaha sebaik mungkin…sebuah perjalanan tentu akan bertemu dengan akhir,perhentian abadi. dan itu hanya soal waktu,semua orang akan mengalaminya.


* Kira-kira boleh gak ya narsis di alat ini hehehe….. ^_*